Monday, 15 February 2016

Cara Seru Jadi Translator Online

Hallo minna, genki desu ka. Hohoho.... pembaca pasti tahu sapaan yang sering kita baca berasal dari Negeri Sakura atau Matahari Terbit. Jepang terkenal dari dunia animasi atau biasa kita sebut anime.

Menurut Om Wikipedia anime berasal dari kata, Anime (アニメ) (baca: a-ni-me, bukan a-nim) adalah animasi khas Jepang, yang biasanya dicirikan melalui gambar-gambar berwarna-warni yang menampilkan tokoh-tokoh dalam berbagai macam lokasi dan cerita, yang ditujukan pada beragam jenis penonton. Anime dipengaruhi gaya gambar manga, komik khas Jepang.

Kata anime tampil dalam bentuk tulisan dalam tiga karakter katakana a, ni, me (アニメ) yang merupakan bahasa serapan dari bahasa Inggris "Animation" dan diucapkan sebagai "Anime-shon".

Dari budaya anime inilah kita sering mendengar percakapan/conversation Bahasa Jepang. Paling banyak scane dari gakko/sekolah. Saya lebih senang menonton anime Noragami Aragoto, walau bergenre fantasy namun banyak menceritakan urban legend, kebudayaan kental di Jepang. Hehehe....

Mau download? Ya cari link di Google.

Duh, jadi ngelantur ke mana-mana ini. Lanjut ke pokok pembahasan. Pada suatu hari tsahhhh.... hahaha lagi asyik berselancar ria di Facebook terdapat sponsor yang menarik. Adalah Conyac. Apa itu?  Yakni website yang menaungi para pekerja seluruh dunia yang masih kesulitan mengartikan/translate bahasa tertentu.

Pilihan bahasa pun beragam. Conyac merekrut tenaga lepas translator mana pun untuk ikut proyek penerjemahan, yang populer, translate Jepang-Inggris, Jepang-Indonesia.

Penggajian tergantung berapa proyek yang sudah selesai. Biasanya, paling rendah yaitu ¥500 atau Rp.180.000 hingga ¥1.500 atau Rp. (Hitung sendiri) 😄😄😄.

Sebelum memulai menerjemah. Kita disuruh latihan menerjemahkan, kita diberi waktu 10 jam untuk menyelesaikan satu proyek terjemahan. Setelahnya tunggu notifikasi via e-mail balasan Conyac.

Para senior akan menilai sejauh mana keterampilan menerjemahkan satu proyek tersebut. Sambil menunggu, kita coba menerjemahkan yang lain. Di situ kita diuji keberuntungan apakah kita diterima atau tidak. Semoga berhasil. 

NB: Maaf ya gambar hanya dari screenshot HP. Harap dimaklumi, :D 

No comments:

Post a Comment